Cara Daftar Haji Plus 2019 Di Jakarta

Travel Haji Plus di Jakarta dan Bekasi menyediakan berbagai jenis paket haji plus dan haji khusus non kuota yang dibutuhkan para calon jamaah haji. Seperti diketahui saat ini masa sishokat atau antrian untuk menunaikan jamaah haji menjadi semakin panjang. Renovasi Masjidil Haram yang sebelumnya dilakukan membuat pemerintah Arab Saudi memangkas kuota keberangkatan jamaah haji.
Permasalahan kuota haji memang sudah ada sejak lama. Hal ini dikarenakan semakin tingginya niat umat muslim untuk melaksanakan rukun islam ke lima dan menyempurnakannnya. Berhaji adalah wajib bagi setiap umat muslim yang mampu. Bahkan banyak orang berjuang menabung bertahun-tahun dengan segala keterbatasannya karena mengingat kewajiban menunaikan ibadah haji. Mereka merasa mampu meskipun harus berjuang sangat keras. Tidak ada salahnya menabung bertahun-tahun dan berjuang sangat keras selama kita merasa mampu melakukannya.
Saat ini sudah banyak travel yang menyediakan paket haji plus dan paket haji khusus non kuota. Dua jenis paket ini menawarkan masa antrian yang lebih sebentar dibanding haji reguler. Untuk haji plus di wilayah DKI Jakarta hanya perlu mengantri selama kurang lebih 8 tahun. Sedangkan jika menggunakan paket haji khusus non kuota, jamaah bahkan tidak perlu mengantri karena bisa berangkat pada tahun yang sama dengan tahun pendaftarannya.

Cara daftar haji plus 2019 di Jakarta cukup mudah, jamaah hanya perlu mendaftar kepada travel haji yang memiliki izin resmi dari Kemenag RI. Haji khusus non kuota memang tidak terlalu banyak diminati seperti halnya haji reguler. Penyebab utamanya adalah biaya keberangkatan yang cukup tinggi dibanding haji reguler dan haji plus.
Biaya haji khusus ini memang bisa dibilang di atas rata-rata. Namun sebenarnya biaya tersebut sebanding dengan kompensasi keberangkatan dalam waktu dekat yang akan diterima jamaah. Haji khusus tidak menggunakan kuota reguler maupun kuota plus yang diberikan kerajaan Arab Saudi melalui Pemerintah Indonesia. Ini yang melatar belakangi sebutan ‘haji non-kuota’. Haji khusus menggunakan visa furoda yang merupakan undangan khusus dari kerajaan Arab Saudi.
Kerajaan Arab Saudi melalui Kedutaan Besar-nya yang ada di Indonesia setiap tahunnya akan memberikan persetujuan pengajuan visa furoda secara independen. Jamaah melalui travel berizin resmi dari Kemenag mengajukan permohonan visa furoda kepada Keduataan Besar Arab Saudi. Setelah visa distempel dan disetujui barulah jamaah memiliki kepastian keberangkatan di tahun yang sama.
Pada saat mendaftar, jamaah akan memiliki kesepakatan yang jelas (MOU) dengan pihak travel. Karena adanya kemungkinan pengajuan visa furoda ditolak maka kesepakatan tersebut dibuat demi memberikan kepastian hukum bagi kedua belah pihak. Jika pengajuan visa furoda milik jamaah tidak disetujui, maka jamaah akan menerima pengembalian biaya haji yang sudah disetorkan.
Bagi Sahabat Satu yang ingin mengetahui informasi seputar Cara daftar haji plus 2019 di Jakarta, bisa mendapatkannya disini. Ada banyak kelebihan yang akan diterima jamaah jika menggunakan paket haji plus atau haji khusus non kuota. Salah satunya adalah fasilitas kelas premium yang akan mendukung jamaah selama menjalankan ibadah. Jamaah juga dapat beribadah dengan waktu yang lebih efisien dengan waktu tinggal yang lebih sebentar yaitu selama 25 hari. Tidak perlu mengantri hingga belasan tahun untuk bisa menunaikan ibadah haji, jamaah hanya perlu mengantri selama beberapa tahun atau bahkan bisa berangkat pada tahun yang sama dengan menggunakan Paket Haji Furoda 2019.