Ada Apa Saja di Biei Hokaido?

Ada Apa Saja di Biei Hokaido?

Hokkaido adalah daerah di Jepang yang kaya akan pemandangan alamnya. Anda bisa melihat pegunungan, danau, sungai, dan tempat lainnya. Salah satu lain terkenal adalah Biei karena keindahannya. Bagi Anda yang akan melakukan wisata ke Jepang murah bisa memilih Kota Biei sebagai destinasi wisata. Ada apa saja di Biei Hokaido? Informasinya ada di sini.

Wisata Alam di Biei Hokkaido

Biei merupakan kota kecil yang disekelilingnya ada pemandangan ladang dan perbukitan yang indah. Pemandangan daerah ini termasuk yang paling terkenal di Hokkaido. Selain melihat pepohonan, dan perkebunan bunga, masih ada hal menarik lainnya yang bisa Anda lihat di Biei. Apa saja? Berikut ini daftarnya.

  1. Bukit Shikisai

Ini adalah salah satu bukit yang terkenal karena adanya taman bunga lavender yang berwarna sangat indah. Kebun ini tetap ada dalam 4 musim. Dari kebun yang memiliki luas 15 hektar ini juga Anda bisa melihat pemandangan Gunung Furano dan Gunung Tokachidake yang menjadi latar belakangnya. Selain itu di bukit ini juga ada ladang bunga kano yang menjadi penghubung Biei dengan daerah Furano.

Biaya masuk bukit gratis tapi Anda akan diminta biaya kontribusi untuk pemeliharaan tanaman dan bunga dengan besar 200 yen. Setiap musimnya jam buka taman ini berbeda. Namun kebanyakan dari pukul 9 pagi sampai jam 4 atau 5 sore.

bukit shikisai
bukit shikisai
  1. Jalan Panorama

Ini ada daerah di bagian timur, dan selatan dari pusat Biei. Jalanan ini medannya berbukit-bukit, sambil berjalan-jalan di jalanan ini Anda bisa melihat pemandangan yang indah juga. Tempat ini cocok Anda jadikan destinasi wisata ke Jepang murah. Di sekitar jalanan ini Anda juga bisa melihat pameran berbagai foto pemandangan alam seluruh penjuru Jepang dari seorang fotografer terkenal.

  1. Observatorium Hokusei Hill

Ini adalah bangunan yang memiliki bentuk piramida. Di sini Anda bisa melihat pemandangan dari hamparan tanaman di Bukit Zerubu, dan Biei. Jika Anda mengunjungi Bukit Zerubu juga ada taman bunga yang indah.

Observatorium Hokusei Hill
Observatorium Hokusei Hill

Demikianlah apa saja yang ada di daerah Biei Hokkaido. Jika Anda melakukan wisata ke Jepang murah di sini pasti akan merasakan keindahan yang luar biasa sehingga tidak akan terlupakan.