10 Kota Terbaik untuk wisata di Jepang

10 Kota Terbaik untuk wisata di Jepang

10 Kota yang wajib dikunjungi saat berada di Jepang
10 Kota yang wajib dikunjungi saat berada di Jepang

10 Kota Terbaik untuk wisata di Jepang tentu saja kota-kota yang masuk dalam Golden Route dan juga beberapa kota lainnya yang terbesar. Apa saja?

Tokyo

Ibukota Jepang ini merupakan kota modern yang memiliki wisata sejarah yang menjadi tempat berkembangnya kebudayaan Edo
Ibukota Jepang ini merupakan kota modern yang memiliki wisata sejarah yang menjadi tempat berkembangnya kebudayaan Edo

Kota ini merupakan ibu kota Jepang yang modern. meski merupakan kota yang modern, kota ini merupakan kota yang sarat dengan wisata sejarah yang kental. Hal ini disebabkan karena Tokyo merupakan salah satu kota yang dahulunya menjadi tempat berkembangnya kebudayaan Edo. selain wisata sejarah, kota ini merupakan kota yang sangat besar dan memiliki teknologi yang canggih. Untuk Sahabat Satutours yang akan berkunjung ke tempat ini, beberapa tempat wisata populer yang tidak boleh dilewatkan di sini adalah Tokyo Tower, Tokyo Skytree, Kuil Sensoji, Otaku dan juga Sumo Hall.

Di sini Sahabat Satutours juga bisa mencoba makanan menarik seperti Monjayaki yang mirip dengan Okonomiyaki, Ningyo Yaki sebuah kue yang memiliki bentuk boneka dan juga Kintaro Ame atau permen tradisional. Untuk daerah tujuan wisatanya, di kota ini Sahabat Satutours bisa berkunjung ke beberapa tempat populer seperti Akihabara, Shibuya dan juga Harajuku street.

Hakone

Kota kedua terbaik untuk wisata adalah kota Hakone, kota ini merupakan kota yang menawarkan sebuah wisata alami. Lokasi dari kota ini ada di sebelah barat Tokyo. Kurang lebih 100 km dari kota Tokyo. Area ini merupakan sebuah area wisata pegunungan sehingga sangat tenang dan menyenangkan untuk dikunjungi. Selain memiliki area yang cocok untuk wisata ketenangan, tempat ini juga merupakan tempat terbaik untuk melihat keindahan Gunung Fuji yang menjadi salah satu pusat perhatian dari keindahan alam Jepang.

Nara

Banyaknya rusa liar yang berkeliaran di kota Nara ini menjadikan kota ini semakin ikonik ditambah dengan bangunan “Historic Monuments of Ancient Nara” yang dilindungi oleh UNESCO
Banyaknya rusa liar yang berkeliaran di kota Nara ini menjadikan kota ini semakin ikonik ditambah dengan bangunan “Historic Monuments of Ancient Nara” yang dilindungi oleh UNESCO

Nara adalah salah satu kota besar yang ada di Jepang, kota ini memiliki budaya dan juga alam yang berpadu dengan indah sehingga menghasilkan sebuah tempat yang sangat menawan. Kota ini dulu merupakan ibu kota pertama dari Jepang hal inilah yang menyebabkan di Nara ada banyak peninggalan Jepang yang sangat menarik.

Salah satu peninggalan paling menarik dari Nara adalah “Historic Monuments of Ancient Nara”. Tempat ini merupakan salah satu situs peninggalan dunia yang dilindungi oleh UNESCO. Selain itu hal menarik lain dari tempat ini adalah banyaknya rusa liar yang dengan nyaman bisa berkeliaran di kota. Mengapa hal ini bisa terjadi? hal ini disebabkan karena menurut mitos yang beredar di kota Tour Halal Jepang ini rusa adalah hewan pembawa pesan dari tuhan.

Osaka

Kota ini merupakan salah satu kota terbaik yang masuk dalam Golden Route. Kota ini memiliki sebuah area bernama Kansai. Area ini merupakan area paling besar di Osaka dan juga paling besar di Jepang. Daya tarik yang dimiliki oleh kota dan area ini adalah karena keragaman budaya yang dimilikinya. keragaman budaya yang dimilikinya bisa dimulai dari keragaman dialek yang dimilikinya hingga jenis makanan yang bisa ditemukan di sana.

Hal lain yang menarik dari kota ini adalah banyaknya tempat wisata yang dimilikinya. di Osaka tempat wisata bisa ditemukan baik untuk orang dewasa maupun untuk anak-anak. Salah satu yang akan membuat Sahabat Satutours takjub adalah keberadaan akuarium publik terbesar di dunia. selain itu untuk Sahabat Satutours yang dingin berwisata ke universal studio, Sahabat Satutours juga bisa datang ke kota ini.

Kyoto

Kyoto sebuah kota yang masih memegang teguh kebudayaan tradisional khas Jepang
Kyoto sebuah kota yang masih memegang teguh kebudayaan tradisional khas Jepang

Kyoto dahulu juga pernah jadi ibu kota Jepang. Hal ini menyebabkan budaya Jepang masih sangat kental di sini. Di area ini ada sekitar 2000 kuil dan juga biara yang bisa ditemukan. Salah satu yang paling banyak mendapatkan perhatian adalah Kinkakuji atau Golden Pavilion dan juga Ryoanji atau Zen Rock Garden. Di kota ini juga ada sebuah area yang bernama Gion yang merupakan area untuk para Geisha.

Sapporo

Untuk Sahabat Satutours yang berwisata ke Jepang pada musim salju sangat wajib datang ke sini. Tempat ini menjadi tempat ideal untuk menghabiskan wanita musim salju karena memiliki pemandang pemandangan musim salju yang menawan, fresh seafood dan juga produk dari susu khas. Selain itu, jika Sahabat Satutours datang ke Sapporo pada musim salju mungkin Sahabat Satutours akan menyaksikan salah satu festival yang sangat populer di sana yaitu Sapporo Snow Festival.

Selain itu, ada banyak tempat wisata lain yang sedang menunggu untuk Sahabat Satutours kunjungi. Tempat wisata tersebut antara lain adalah museum beer dan juga pabrik cokelat. Untuk jenis makanannya, di tempat wisata Travel Tour Jepang Jakarta ini, Sahabat Satutours bisa menemukan ragam makanan unik mulai dari Kaisen Don atau Rice bowl dengan lauk seafood. Sup Kari, Genghis Khan dan juga Miso Ramen.

Yokohama

Yokohama memiliki tempat wisata populer dan laut yang indah, kota ini juga pernah menjadi jalur perdagangan dimasa lalu
Yokohama memiliki tempat wisata populer dan laut yang indah, kota ini juga pernah menjadi jalur perdagangan dimasa lalu

Selanjutnya adalah Yokohama, Yokohama ini merupakan kota tempat wisata yang populer dengan keindahan laut yang dimilikinya. ia dikenal sebagai tempat pertama yang membuka jalur perdagangan dengan asing di masa lalu. tempat ini memiliki penampilan yang unik karena mirip dengan Chinatown. Selain dikenal dengan nama Yokohama, kota ini juga dikenal dengan nama Kanagawa.

Keunikan lain yang dimiliki oleh kota Yokohama ini adalah mengenai kondisi penduduknya. Penduduk di Yokohama ini dikenal sebagai penduduk yang menempati suatu daerah yang paling besar kedua di Jepang. Selain menikmati laut, apa yang menarik dari kota ini? hal lain yang menarik dari tempat ini adalah banyaknya museum dan juga tempat untuk belanja.

Nagoya

Tempat wisata ini adalah tempat wisata yang populer dengan transportasi dan teknologi yang dimilikinya. Hal ini disebabkan karena kota ini merupakan pusat dari pembangunan mobil dan juga pesawat di Jepang. Selain itu ada banyak juga pabrik robot yang buka di daerah ini. untuk Sahabat Satutours yang datang ke sini wajib bagi Sahabat Satutours untuk mencoba makanan khas berupa Tebasaki atau chicken wings dan juga Tenmusu atau rice ball dengan tempura udang.

Kobe

Kota yang mirip dengan Yokohama ini juga pernah membuka jalur perdagangan di masalalu
Kota yang mirip dengan Yokohama ini juga pernah membuka jalur perdagangan di masalalu

Kobe merupakan kota yang mirip dengan Yokohama. Hal ini disebabkan karena perannya di masa lalu sebagai kota pertama yang membuka perdagangan dengan asing di Jepang. Hal inilah yang menyebabkan tempat ini juga populer dengan keindahan laut yang dimilikinya. namun meski keindahan laut adalah kekuatannya, hidangan yang paling populer di sini bukan merupakan hidangan laut melainkan steak daging sapi.

Daging sapi yang ada di kota ini sangat enak dan sangat populer. jadi untuk kegiatan utama wisata di sini sudah pasti makan steak ya. selain makan steak, kegiatan lain yang bisa ditemukan di sini antara lain adalah hiking dan juga mandi air panas di pemandian air panas paling tua di Jepang.

Hiroshima

Kota yang dahulu menjadi tempat bombardir saat perang kedua ini sekarang menjadi salah satu tempat penting yang ada di Jepang. Tempat ini populer sebagai salah satu tempat peringatan perdamaian dunia. suasananya saat ini juga sangat aman dan tenang sehingga cocok bagi Sahabat Satutours yang sedang mencari kedamaian.

Di salah satu dari 10 Kota Terbaik untuk wisata di Jepang ini ada banyak tempat yang berhubungan dengan perang dunia 2 yaitu Hiroshima Peace Memorial park, memorial cathedral for World peace dan masih banyak lagi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *